Tuesday, April 30, 2013

Her Sunny Side



Judul :  Her Sunny Side
Penulis : Koshigaya Osamu
Penerjemah Faira Ammadea
Penerbit : Haru
Cetakan Pertama, Maret 2013
Tebal : 224 Halaman
ISBN : 978 602 7742 12 3

Sinopsis :  
“Apakah kau sendiri juga menganggap bertemu denganku adalah takdir?”

Setelah sepuluh tahun, aku bertemu kembali dengan teman masa kecilku.
Berbeda dengan dirinya dulu yang dijuluki ‘Anak Paling Bodoh Di Sekolah’ dan sering ditindas, kini ia bertransformasi menjadi seorang gadis jelita yang serba bisa, sekaligus sukses dalam pekerjaan.

Tetapi, ternyata gadis itu menyimpan sebuah rahasia masa lalu yang tak pernah kubayangkan sebelumnya. Perlahan tapi pasti, sedikit demi sedikit rahasia itu terbongkar.
Apakah aku bisa menerima rahasia itu apa adanya?
Apakah kisah cinta kami bisa berakhir bahagia?

Selalu ada kegetiran yang mengiringi sebuah kebahagiaan saat kita menyukai seseorang. Novel ini menggabungkan keduanya dengan manis.


***

Bercerita tentang seorang pria bernama Okuda Kosuke, yang secara kebetulan bertemu dengan temannya semasa SMP, Watarai Mao.Semasa SMP mereka memang cukup dekat, walau tidak bisa diartikan sebagai sahabat bahkan lebih. Lebih karena mereka sama-sama dijauhi oleh teman-temannya yang lain. Hingga satu keadaan menjadikan semuanya berubah. Kosuke yang menyadari perasaannya, tetapi akhirnya menjauhi Mao, sedangkan Mao seakan tak menyadari atau mungkin lebih tepatnya tak menyangkal bahwa Kosuke mulai menjauhinya.


Dan setelah pertemuan kembali mereka, semua seolah berlangsung sangat cepat. Kenangan masa SMP memang kembali terulang dalam ingatan, walau itu sudah 10 tahun berlalu. Hingga akhirnya mereka memutuskan untuk kawin lari, karena ternyata perasaan mereka sejak 10 tahun ini tidaklah berubah. Mereka memutuskan kawin lari, karena keluarga Mao yang seakan tidak akan menyetujui hubungan mereka.

Setelah semua mulai berjalan normal kembali, ternyata ada beberapa hal yang masih disembunyikan oleh Mao. Waktu membuka kenyataan dihadapan Kosuke. Keanehan-keanehan yang terjadi, bahkan sejak masa SMP semua mulai terungkap.

Terungkapnya semua kenyataan tentang Mao memang tidak mengubah rasa cinta Kosuke, tetapi kenyataan yang harus dihadapinya juga tidak bisa dibilang mudah. Bahkan mengejutkan, sangat mengejutkan. Bahkan untuk pembaca sendiri.

***

Ini merupakan buku terjemahan dari buku aslinya yang buku Jepang, dan bisa dikatakan ini adalah buku terjemahan jepang yang pertama kali aku baca. ^^
Cover aslinya :


Bagiku cover aslinya cukup lucu, walau cover terjemahan ini juga tidak bisa dikatakan jelek. Hanya saja cover aslinya menurutku lebih mewakili cerita, walau menggunakan sudut pandang Kosuke tetapi tokoh yang lebih utama adalah Mao. ^^/

Menarik, walau mungkin terjemahannya masih sedikit terkesan kaku, tapi untungnya tidak menghilangkan karakter yang dibangun cukup kuat oleh pengarang. Karakter Mao yang terkesan aneh, tetapi cukup wajar dan mungkin ada beberapa yang juga kita temui dikehidupan sehari-hari.

Jika kita (kebetulan) bertemu lagi dengan orang dimasa lalu kita dan ternyata apa yang kita rasakan tidak berubah, dan memiliki kesempatan untuk mewujudkan perasaan itu masih ada, banyak yang mengatakan bahwa itu adalah jodoh. Nah begitu juga yang terjadi pada Kosuke dan Mao, tetapi ketika keindahan dari kata kebetulan dan kemudian digabung dengan kata jodoh itu terungkap dengan kenyataan bahwa ternyata semua itu tak kebetulan, lantas apakah itu sudah tidak lagi menjadi jodoh?

Semua itu dijawab oleh sikap Kosuke, yang ternyata tak lagi mempedulikan semua itu dan tetap ingin berada didekat Mao.

Yang lebih menarik lagi adalah endingnya yang bener-bener nggak diduga, sangat!!!

Entah apa memang genrenya yang memang membuat ending seperti dalam kisah ini, atau hanya kisah ini? Jadi pengen baca buku lainnya.

3/5 bintang untuk kejutan dari Mao yang benar-benat mengejutkan ^^/


1 comment: