Sunday, February 9, 2014

Incognito



Judul : Incognito
Penulis : Windhy Puspitadewi
Penerbit : Gramedia
Tebal : 208 Halaman
Sinopsis :

Sisca dan Erik tidak pernah menyangka, perjalanan waktu yang selama ini hanya mereka baca di buku akhirnya mereka alami sendiri!

Semua bermula ketika ia dan Erik harus mengambil foto di kawasan Kota Lama Semarang untuk tugas sekolah.Seorang anak bernama Carl tiba-tiba muncul di hadapan mereka dan mengaku berasal dari masa lalu.

Sisca dan Eric mendadak terseret petualangan bersama Carl, pergi ke tempat-tempat asing, bertemu dengan tokoh-tokoh sejarah yang selama ini Cuma mereka temui dalam buku.Petualangan yang membuat mereka belajar banyak : menghargai, persahabatan, dan diri mereka sendiri.

***
Tidak berekspektasi tinggi saat akhirnya membaca buku ini, karena sekarang ini bisa dikatakan aku jarang banget baca buku teenlit. Tetapi karena sebelum baca buku ini aku membaca Spasi, dan merasa terjebak karena ternyata merupakan teenlit, akhirnya memutuskan membaca buku teenlit yang ada di timbunan.

Tapi ternyata buku ini berbeda, karena teenlit yang satu ini bercampur dengan genre fantasi. Seperti yang tadi aku katakan, ekspektasiku tidak terlalu tinggi untuk buku ini, tapi ternyata aku merasa sayang saat harus meletakkan buku ini sebelum selesai membaca.Dan akhirnya aku menyelesaikannya hanya dalam beberapa jam saja.

Suka! Penasaran! Itu dua kata yang terpikir setelah menyelesaikan buku ini.

Untuk dari segi romancenya bisa dikatakan ringan, ketebak dengan mudah pastinya. Suka dengan bagaimana Erik menunjukkan rasa sayangnya pada Sisca. Cukup konyol tapi ya, terasa pas aja sih, terlebih inikan teenlit.

Banyak pengetahuan yang secara nggak langsung diberikan. Aku termasuk orang yang dulu waktu duduk dibangku sekolah tertarik dengan sejarah tetapi malas kalau disuruh menghafal. Jadi pelajaran sejarah bukanlah menjadi pelajaran favorit saya waktu itu.

Ah, andai penyampaian pelajaran sejarah bisa melalui cerita seperti dalam novel ini.

Penasaran? Yup, aku penasaran dengan detail sejarah yang dikemukakan dalam buku ini. Juga penasaran untuk membaca beberapa buku, salah satunya Time Voyager, juga Musashi.

Karena cerita romancenya bisa ketebak, jadi rasa penasaran lah yang akhirnya membuat aku bertahan untuk menamatkan buku ini. Penasaran akankemana lagi mereka berpetualang? Sejarah apa lagi yang akan diceritakan?

Selain itu, aku juga jadi penasaran pengen baca (lagi) buku Windhy yang lain. Ada di rak buku dan sudah aku baca semua, dan sepertinya sih ada yang belum aku review, dan berkat baca buku ini aku jadi pengen baca bukunya yang lain lagi dan cari yang belum punya!

3,5 (4 di GR) / 5 untuk petualangan yang membuat penasaran.



No comments:

Post a Comment